PENANGANAN ANAK AYAM SESUDAH MENETAS

PENANGANAN ANAK AYAM SESUDAH MENETAS


Sesudah anak ayam dikeluarkan dari mesin tetas, sebaiknya tidak langsung diberi makan atau minum, apabila akan dikirim ketempat lain yang jauh. Anak ayam umumnya akan tahan tidak diberi makan atau minum selama dua hari karena ia masih mempunyai cadangan makanan dalam tubuhnya yang berasal dari kuning telur. Pada perusahaan pembibitan ternak unggas, untuk jenis ayam petelur biasanya antara jantan dan betinanya segera dipisahkan berdasarkan tandatanda khusus yang dimilikinya. Pemisahan jenis kelamin ini disebut dengan istilah sexing. Beberapa metoda untuk membedakan antara jantan dan betina dapat dilakukan dengan :

  1. Dengan melihat kloakanya pada umur satu hari sampai dengan 24 jam. Pada betina ada dua titik yang menyembul sedangkan pada yang jantan hanya ada satu titik yang menyembul. Dalam pemeriksaan ini perlu dilengkapi dengan lampu 200 watt disertai latihan yang intensif.
  2. Namun demikian pada akhir-akhir ini, dengan adanya kemajuan pengetahuan di bidang ilmu genetika maka untuk membedakan antara jantan dan betina pada jenis ayam tertentu sudah bisa dibedakan berdasarkan warna bulunya. Dengan demikian untuk untuk membedakan jantan dan betina dapat dilakukan dengan mudah. Untuk anak ayam jenis pedaging (broiler) pemisahan jenis kelamin ini jarang dilakukan karena para peternak umumnya memelihara ayam pedaging antara jantan dan betinanya disatukan. Begitu pula pada pemeliharaan anak ayam buras biasanya tidak dipisahkan. Setelah anak ayam dipisahkan antara jantan dan betina (untuk anak ayam jenis petelur) apabila akan dikirim ke peternak (pemesan) maka anak ayam tersebut perlu diseleksi dulu karena tidak semua anak ayam yang telah menetas baik untuk dipelihara. Anak-anak ayam tersebut harus memenuhi syarat-syarat sebagai berikut :
  • Anak ayam harus sehat, sebab bila dalam kondisi yang tidak sehat maka akan menularkan penyakit dan akan merugikan pemesan.
  • Tidak cacat, karena anak ayam yang cacat biasanya pertumbuhannya lambat, angka kematian tinggi serta perawatannya agak sulit.
  • Warna bulunya seragam, bila warna bulu anak ayam tidak seragam artinya bibit induk penghasil anak ayam tersebut sudah tidak murni lagi. Ada kemungkinan pertumbuhannya juga akan bervariasi / kurang baik.
  • Berat badan anak ayam yang dihasilkan biasanya berkisar antara 32,5-42,5 gram/ekor (untuk ayam ras) sudah dianggap baik.
  • Berasal dari induk yang sehat, karena kalau induk tidak sehat akan menular pada anak ayam melalui telur (misalnya penyakit Pullorum) yang pada gilirannya akan menyebar ke tempat lain dengan angka kematian yang tinggi.
  • Menetas tepat waktu (21 hari), apabila anak ayam menetas diatas 21 hari sebaiknya tidak dimasukkan dalam kemasan.
  • Pusar kering dan bulu lengkap menutup tubuh.

Pada perusahaan pembibit, setelah dilakukan seleksi dan anak ayam tersebut akan dikirim ke tempat pemesan biasanya dikemas dalam kemasan karton atau plastik. Di kita kemasan ini masih dibuat dari karton dengan ukuran panjang bagian bawah 64 cm dan bagian atas 60 cm, lebar bagian bawah 48 cm dan bagian atas 44 cm, sedangkan tinggi kemasan 15 cm. Kotak kemasan ini didalamnya dibagi menjadi empat bagian dengan disekat, tiap bagian ini diisi dengan anak ayam antara 25– 26 ekor. Jumlah anak ayam dalam kemasan sebanyak 102 ekor dan kotak kemasan ini mempunyai ventilasi yang cukup karena pada bagian atas, bagian samping, bagian depan dan belakang kotak kemasan diberi lubang-lubang yang cukup banyak.

Kotak kemasan karton, biasanya hanya dipakai untuk satu kali pengiriman. Untuk seleksi anak ayam dan pengemasan ini biasanya dilaksanakan di ruang pemyimpanan (holding room) anak ayam sebelum pengiriman kepada para pelanggan (peternak). Dalam kotak kemasan ini sebaiknya anak ayam minimal dibiarkan selama 4 – 5 jam dikirim dan kotak kemasan harus diberi label yang memuat keterangan tentang :

  1. Tanggal dan jam anak ayam menetas.
  2. Galur (Strain) dari ayam tersebut.
  3. Jumlah isi kemasan.
  4. Nama dan alamat perusahaan.
  5. Nama pemesan/ penerima dan alamatnya.
  6. Vaksinasi yang telah dilakukan.
  7. Cap perusahaan pengirim.
Pada perusahaan pembibit, ruang penyimpanan anak ayam ini sebaiknya mempunyai temperatur sekitar 240C untuk menghindari pengaruh udara dingin dari luar dengan kelembaban 75% agar tidak terjadi dehydrasi (penguapan air yang terlalu banyak yang meyebabkan kekeringan tubuh). Anak ayam ini harus segera dikirim ke peternak dan setinggi-tingginya telah berumur 60 jam dari sejak menetas harus sudah dapat diterima oleh pemesan. Selama dalam penyimpanan kotak kemasan boleh ditumpuk tetapi dianjurkan tidak lebih dari 15 tingkat. Setelah anak ayam dalam ruang penyimpanan biasanya anak ayam dikirim ke pelanggan dengan menggunakan truk. Truk pengirim harus bersih dan telah disucihamakan. Penumpukan kotak kemasan dalam truk pengirim sebaiknya tidak lebih dari 15 dan dalam satu truk tidak dibenarkan ada anak ayam yang berasal dari perusahaan yang berbeda. Temperatur kotak kemasan selama dalam transportasi sebaiknya sekitar 30 0C. Apabila anak ayam di kirim ke distributor (Poultry Shop) maka tempat penyimpanan sebelum sampai dipeternak harus memenuhi syarat sebagai
berikut :

  • Anak ayam tidak disimpan lebih dari satu hari, tetapi harus segera dikirim ke peternak.
  • Kenyamanan anak ayam harus terjamin dan tetap sehat.
  • Label harus dalam keadaan utuh dan mudah dapat dibaca dengan jelas.
  • Bila langsung dikirim ke peternak, kotak kemasan yang berisi anak ayam (DOC) harus dalam keadaan utuh, tiba di peternak harus pada pagi hari. Sebaliknya peternak yang membeli dari perusahaan harus mengecek tentang :
a. Jumlah anak ayam yang dikirim.
b. Nama / jenis / galur ayam tersebut.
c. Waktu kedatangan anak ayam (jam, tanggal, hari, bulan).
d. Kondisi anak ayam.


Apabila terjadi keganjilan-keganjilan diluar keadaan yang normal maka peternak bisa mengajukan keluhan ke perusahaan pengirim untuk mendapatkan penggantian. Sehubungan dengan hal ini, agar ayam yang terjual dari perusahaan pembibitan ini dalam keadaan sehat diantaranya perlu diperhatikan :
  1. Setiap telur yang baru diambil dari kandang harus difumigasi sebelum memasuki rumah penetasan.
  2. Baki telur dari kandang, baki telur dari mesin pengeram tempat menetas anak ayam serta kereta mesin pengeram yang sudah dipergunakan harus bersih dan dihapushamakan sebelum dipergunakan kembali.Setiap orang yang akan memasuki ruang penetasan harus disemprot dengan bahan desinfektan dan mengganti pakaiannya dengan pakaian yang bersih sebelum memasuki rumah penetasan.
  3. Setiap perusahaan pembibitan, induk harus bebas penyakit pullorum dan induk mempunyai kekebalan terhadap penyakit ND.
  4. Ketentuan-ketentuan lain yang dikeluarkan oleh pemerintah yang harus di taati oleh perusahaan pembibit.
  5. Bagi para peternak yang menetaskan telur untuk keperluan sendiri, dalam jumlah kecil dengan mesin tetas yang sederhana, anak ayam yang menetas sebaiknya langsung ditempatkan ke dalam kandang pemeliharaan yang telah disiapkan sebelumnya. Mesin tetas dan perlengkapannya dicuci bersih dan di fumigasi apabila akan dipergunakan kembali.

2 komentar:

Unknown mengatakan...

Pak/ibu mau tanya..ayam yg baru saja menelur sy lngsung ambil dan pindahkan ke mesin penetas.apakah boleh atau menunggu berpa hari baru dipindahkan.
Yg ke dua telur yg sy tetaskan sdh berumur 14 hari,bgmna bisa mengetahui telur it fertil dan tidak.maklum masih awam.maksi pak/ibu

Angel Tan mengatakan...

Kini Agen Judi Online Bolavita Menyediakan Segala Jenis Transaksi Deposit & Withdraw Menggunakan Dompet Digital (E-wallet) yang ada di Indonesia.

Tersedia Judi Online Deposit Pakai Linkaja, Ovo, Dana, Sakuku. Gopay. Selain Menyediakan Judi Online Deposit Via Pulsa dan Semua Jenis Rekening Bank di Indonesia.

Bolavita Menyediakan Judi Online Yang Cukup Lengkap. Antara Lain Adalah :
• Judi Sabung Ayam Live
• Judi Casino Live
• Judi Bola / Sportsbook
• Judi Slot Online
• Judi Bola Tangkas
• Judi Poker Online
• Judi Domino
• Judi Ceme / Capsa Susun
• Judi Tembak Ikan Online
• Judi Togel Online

Promo Bonus :

» Bonus Deposit Pertama 10%
» Bonus Deposit Harian 5%
» Bonus Cashback Seninan 5% - 10%
» Bonus Rollingan Seninan 0.8%
» Bonus Referral 7% + 2%

Daftar & Klaim Bonusnya Sekarang Juga !
Kontak Resmi (Online 24 Jam Setiap Hari) :

» Nomor WhatsApp : 0812–2222–995
» ID Telegram : @bolavitacc
» ID Wechat : Bolavita
» ID Line : cs_bolavita